Download Banner Spanduk Caleg Partai GELORA 2024 CDR PSD
Desainfree - Hello sobat Desainfree, artikel kali ini contoh banner spanduk Caleg Partai GELORA 2024 CDR PSD bagi sobat yang mencari contoh spanduk untuk di cetak di percetakan sangat cocok ini dijadikan referensi untuk anda.
Partai Gelombang Rakyat Indonesia (disingkat Partai Gelora Indonesia) adalah partai politik di Indonesia yang didirikan pada tanggal 28 Oktober 2019.
Partai ini didirikan oleh 99 orang dari 34 provinsi di Indonesia. Partai ini dideklarasikan dalam acara konsolidasi nasional di Jakarta, 10 November 2019. Setelah melewati proses pendaftaran dan verifikasi di Kementerian Hukum dan HAM, Partai Gelora sah menjadi badan hukum dengan penyerahan SK Menteri Hukum & HAM pada 2 Juni 2020.
Partai Gelombang Rakyat Indonesia atau Partai Gelora Indonesia didirikan pada 28 Oktober 2019 dengan gagasan dan cita-cita menjadikan Indonesia kekuatan Lima (5) besar dunia. Gagasan ini pertama kali disampaikan Anis Matta dalam pidato "Arah Baru Indonesia" dalam acara Musyawarah Kerja Keluarga Alumni KAMMI di Jakarta, 3 Februari 2018. Pidato ini menyambung gagasan "Gelombang Ketiga Indonesia" yang ditulis Anis pada 2014.
Baca juga: Download Banner Jilbab Muslimah Format Corel DRAW
Selanjutnya, proses untuk mendirikan Partai dimulai dengan membentuk Tim Persiapan Pembentukan Partai Baru yang dipimpin Mahfudz Siddiq. Selain telah resmi memiliki badan hukum, saat ini Partai Gelora Indonesia telah memiliki kepengurusan di 34 DPW setingkat provinsi, 445 DPD setingkat kabupaten & kota, serta 4.395 DPC setingkat kecamatan.
KEPENGURUSAN
Berikut adalah susunan Dewan Pimpinan Nasional Partai Gelora :
Ketua Umum: Anis Matta
Wakil Ketua Umum: Fahri Hamzah
Bendahara Umum: Achmad Rilyadi
Wakil Bendahara Umum: Fetty Fatmasari Utami
Sekretaris Jenderal: Mahfudz Siddiq
Wakil Sekretaris Jenderal Administrasi: Budi Hermawan
Wakil Sekretaris Jenderal Data: Achmad Chudori
Wakil Sekretaris Jenderal Hukum dan Regulasi: Handoyo Prihantanto
Wakil Sekretaris Jenderal Monitoring dan Evaluasi: Dewi Mustikaningsih
Wakil Sekretaris Jenderal Hubungan Masyarakat: Muhammad Taslim
Wakil Sekretaris Jenderal Koordinasi Kewilayahan: Junef Ismaliyanto
Wakil Sekretaris Jenderal Hubungan Antar Lembaga: Saidah Silalahi
Wakil Sekretaris Jenderal Kerumahtanggaan: Nugraha
Ketua Bidang Pengembangan Wilayah I: Mohammad Syahfan Badri Sampurno
Ketua Bidang Pengembangan Wilayah II: Achmad Zairofi
Ketua Bidang Pengembangan Wilayah III: Ahmad Zainuddin
Ketua Bidang Pengembangan Wilayah IV: Rofi Munawar
Ketua Bidang Pengembangan Wilayah V: Akhmad Faradis
sumber: wikipedia, tutoriduan.com